Cara Membuat Sempol Ayam Khas Malang Yang Lagi Ngehits, Anak – Anak Suka Banget!
- 1/4 daging ayam di haluskan,
- 4 siung bawang putih dihaluskan
- 3 sdm tepung kanji
- 3 sdm tepung terigu
- 1 butir telur
- Merica secukupnya
- Garam secukupnya
- Gula sejumput
- Penyedap rasa secukupnya
- Air secukupnya
- Tusukan sate
Cara membuatnya:
Selesaii....Gampang kan? Sempol siap dinikmati bersama saus sambal atau saus kacang favorit. Hati-hati ya bun, yang ngincer sempol ternyata bukan cuma anak-anak, tapi bapak-bapak juga, hehehe...
Selamat mencoba yaa...!
- Kecuali telur, campur semua bahan jadi satu, lalu aduk dan uleni sampai rata.
- Ambil sedikit adonan dan tempelkan pada tusukan sate seperti pada gambar.
- Rebus air sampai mendidih, lalu matikan api.
- Masukkan sate sempol ke dalam air mendidih sampai terlihat memutih atau setengah matang.
- Nyalakan lagi kompor dan rebus sempol sampai benar-benar matang. Angkat dan tiriskan.
- Masukkan sempol rebus pada kocokan telur yang sudah diberi garam secukupnya. Kemudian goreng sampai matang.
Selesaii....Gampang kan? Sempol siap dinikmati bersama saus sambal atau saus kacang favorit. Hati-hati ya bun, yang ngincer sempol ternyata bukan cuma anak-anak, tapi bapak-bapak juga, hehehe...
Selamat mencoba yaa...!
Sumber : modern.id
Komentar
Posting Komentar